4.9
7 users
Reviewed this
100% users
Recommended this
Filter |
Sort by:
newest
03 Jul 2024
fluffypotatow recommends this product!
ummm, ini entah di aku yang "belum mempan" atau gimana. dia ga bikin muka kenapa2, ga bikin jeriwi atau apapun. tapi ga menghaluskan tekstur kayak yang orang2 bilang juga😭 gimana yah, cuma bikin lembab tok aja. di kulitku yg oily combi dan acne on off ini yaa menurutku ga jadi must have product😔🙏🏻 tapi kalo di kulit kering kayaknya bakal works sihh
Usage Period : 3 months - 6 months
Purchase Point : Shopee
29 Mar 2024
Bozzmoms recommends this product!
Ingredients yang akan mulai naik daun karena bagus banget. ini ingredients skincare alternative retinol yang bagusnya menyerupai retinol. bahkan bisa dipakai pagi hari. tapi memang harganya aga pricey. ciri khas nya, warnanya biru. pemakaiannya jangan digabung dengan AHA/BHA/PHA/exfo acid lainnya dan juga Vit C, karena bisa membuat copper peptides tidak stabil dan mengurangi efektifitas. ini kulit aku malamnya aga iritasi muncul kaya bruntus dan merah. lalu aku pakaikan copper peptides ini, paginya udah langsung oke, mulus Lagi bahkan lebih plumpy.
Usage Period : Less than 1 week
Purchase Point : Tokopedia
22 Jan 2024
r1zk4 recommends this product!
Pemakaian baru sebulan, akhirnya beneran ada produk yg berhasil menghaluskan tekstur kulit. huhu.. kemana aja selama ini ya. padahal sebelumnya skincare uda berlayer2, baru berasa beda setelah kenal copper peptide. milia juga ikutan samar. yeyeyey..
Usage Period : 1 week - 1 month
Purchase Point : Tokopedia
03 Sep 2023
raynhar recommends this product!
serumnya cepat menyerap, melembabkan tp ga terlalu. soalnya biasanya klo pakai serum yg mengandung protein peptide/kolagen suka skip moisturizer soalny sudah cukup lembab. tapi ini masi kurang jadi harus layer pelembab ya. untuk efektivitas masih belum terlihat karena baru pakai 1 botol mungkin. yang jelas kulit terlihat jadi lebih halus dan kenyal sedikit
Usage Period : 3 months - 6 months
Purchase Point : Sample
25 Jul 2023
alyashaka recommends this product!
serumnya cepat menyerap, melembabkan tp ga terlalu. soalnya biasanya klo pakai serum yg mengandung protein peptide/kolagen suka skip moisturizer soalny sudah cukup lembab. tapi ini masi kurang jadi harus layer pelembab ya. untuk efektivitas masih belum terlihat karena baru pakai 1 botol mungkin. yang jelas kulit terlihat jadi lebih halus dan kenyal sedikit
Usage Period : 3 months - 6 months
Purchase Point : Shopee
09 May 2023
heeanyeu recommends this product!
pertama tau dari review-an tiktok. super penasaran sih. pas akhirnya memutuskan untuk beli gak nyesel. kulit terlihat lebih sehat, dan kenyal. bakal repurchase sih klo udah abis. pakenya aku pagi hari aja, skinker mlm jadwalnya sudah padat. hehe sayang ya kemasannya kecil banget 15 ml.
Usage Period : 1 week - 1 month
Purchase Point : Shopee
01 Dec 2022
Vilvakapilani recommends this product!
Aku selalu suka serum dari Hale, karena teksturnya watery, super lightweight, dan cepat meresap. Ingredientsnya juga minimalis. Aku beli ketika produknya launch, yang aku rasakan sejauh ini adalah, kulit aku jadi lebih lembab namun tidak lengket. Somehow aku merasa kulit aku lebih kencang dan plump karena ada efek melembabkannya tadi. Semoga dengan pemakaian jangka panjang, hasilnya akan lebih keliatan lagi.
Usage Period : Less than 1 week
Purchase Point : Shopee