Implora Jelly Tint - Beauty Review

Implora

Jelly Tint

09 Rosewood

Rp. 19.000

4.3

50
52
13
2
1

118 users

Reviewed this

91% users

Recommended this

Description

MEMBER'S REVIEW#FakeFree and Authentic
Fake or paid reviews and violating accounts can be deleted / banned. Read our full Beauty Review Terms & Conditions here.

Filter |

Sort by:

newest

Viiviiyy

18 and Under

Combination, Medium Dark, Cool

3 days ago

Viiviiyy recommends this product!

lip tint ini ga pait, stainnya ga lebay, aromanya manis. harganya menurutku masi terjangkau (di bawah 20rb), aplikatornya lumayan enak, bukan yg bolong di tengahnya gitu. yg shade rosewood ini bold bgt yaa warnanya, jadi kalo pgn look natural, pakenya tipis² ajaa, dannn shade ini cocok di kulitku yg sawo kematengan ini. pemakaian setiap hari, bisa ± 1 bulanan. dah sih gitu aja, thanks for reading⚘️

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : Shopee

0

IndiraWijayaKus

19 - 24

Oily, Medium Light, Neutral

28 Mar 2025

IndiraWijayaKus recommends this product!

+ warna nya sheer jadi kalo untuk natural look sangat amat aman meskipun shade nya udah yang paling merah.
+ stain tint nya cakhep jadi kayak bibir sehat gitu pink nya
+ harga affordable
+ banyak pilihan warna nya
+ texture nya kental, mengingat ini jelly tint ya
+ wangi nya manisss banget enak
+ kalo ga sengaja kena lidah aman, rasanya manissss

- 2bulan setelah segel di buka, texture jadi lebih kental cenderung menggumpal
- setelah 3bulan buka segel, aroma nya jadi asem gitu dan texture makin gumpal

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : Traditional Market

0

durransh_

19 - 24

Dry, Medium, Warm

31 Jan 2025

durransh_ recommends this product!

Liptint ini ringan, kasih efek bibir halus dan glossy, pilihan warnanya juga ada banyak dan warnanya bagus-bagus aku suka, aku lagi pake yang 09 untuk ketahanannya menurutku liptint ini cepet luntur kalo buat makan atau minum jadi harus di retouch lagi. Kalo ga buat makan tint ini tetep stay kok, untuk harga produk ini sangat terjangkau dan bisa ditemukan di berbagai tempat

Jelly Tint - 09 Rosewood imgfdn-49dac8fc-9766-48de-b8c7-6da474726443
Jelly Tint - 09 Rosewood imgfdn-106e6622-f855-4a42-99fa-dcac71660e69

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : Shopee

0

fazirotulfirdaus

19 - 24

Combination, Medium Dark, Neutral

01 Jan 2025

fazirotulfirdaus doesn't recommend this product!

Aku iseng beli ini karena lagi viral banget pas itu, katanya bagus. Harganya murah sih, aku beli sekitar 15ribuan. Kemasannya juga gemes banget. Teksturnya jelly gitu, jadi pas diapply masih basah-basah di bibir. Bukan yang cair kering gitu ya. Warnanya cantik sih, tipe warna pink yang tetep masuk di kulit sawo matang. Cuma ini gak tahan lama, bahkan stainnya gak ada. Gak melembapkan bibir juga. Jadi ya gak ada yang bisa aku banggakan selain harganya. So, aku gak rekomen!

Usage Period : 3 months - 6 months

Purchase Point : Shopee

0

Dellalizaa

19 - 24

Oily, Medium, Neutral

26 Nov 2024

Dellalizaa recommends this product!

Sempet coba warna 03 true vintage tenyata bagus tapi kurang cocok sama shade nya jadi aku coba ini dan bagus bgt warnanyaaa (utk my daily ombre). Produknya bagus ga bikin kering, tampilannya glossy walaupun cepet ilang glossy nya klo stainnya cukup awet dan minim transfer, minusnya lgi dia bocor gtu ditutupnya lama-lama jadi kaya beleberan.

Usage Period : 3 months - 6 months

Purchase Point : Shopee

0

nabilahera

18 and Under

Oily, Medium Dark, Warm

23 Nov 2024

nabilahera recommends this product!

Awalnya nyoba punya temen terus kok suka sama after pemakaiannya. Dan shade ini bisa cover tepi bibir yang agak gelap. Akhirnya beli sendiri dan engga nyesel samsek, suka banget!. Buat pelajar yang pemakaiannya dikit-dikit juga ini termasuk tahan lama ya.

Jelly Tint - 09 Rosewood imgfdn-f77ce669-d149-4bac-b74f-c62557d8bc7e

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : Tokopedia

0

mutaaami

25 - 29

Normal, Medium Light, Neutral

25 Oct 2024

mutaaami recommends this product!

Implora Jelly Tint shade Rosewood ini bisa jadi pilihan buat yang punya bibir gelap, karena warnanya cantik dan mampu ngasih coverage yang oke tanpa perlu layer berlapis-lapis. Finish-nya agak glossy, bikin tampilan bibir jadi keliatan lebih sehat dan segar—pas banget buat sehari-hari. Plus, harganya super affordable. Selain itu, kemasannya juga lucu dan nggak kalah menarik.
Namun, ada sedikit catatan menurutku sih, warnanya mengalami oksidasi setelah beberapa waktu, jadi bisa agak lebih gelap dari warna awal. Tutupnya yang dari plastik juga agak ringkih, jadi mesti hati-hati biar nggak cepat rusak. Terakhir, aromanya agak kurang enak dan bisa sedikit mengganggu buat yang sensitif sama bau.
Secara keseluruhan, untuk harga segini, Jelly Tint ini oke banget dan worth to try, terutama buat yang nyari lip tint affordable dengan warna cantik dan hasil sehat natural di bibir.

Usage Period : 3 months - 6 months

Purchase Point : Shopee

0

thitha24

30 - 34

Combination, Medium Light, Neutral

26 Sep 2024

thitha24 recommends this product!

Suka sama formulanya yang gampang ngset dengan warna yang bisa covering tepi bibir yg gelap. Tapi packagingnya sangat disayangkan. Karena tutupnya ulir, isi produk terkadang menempel di ulirannya dan sering merembes keluar.

Usage Period : 3 months - 6 months

Purchase Point : Official Brand Store

0

hukumtanwin

19 - 24

Normal, Medium Light, Neutral

21 Sep 2024

hukumtanwin recommends this product!

implora jelly tint emang mantull banget, dari tekstur sampai warna nya oke banget. aku pakai shade 02, cocok banget di kulit bibir aku selain itu bibir kelihatan sehat ada glossy-glossy nya gitu apa lagi kalau di ruangan terbuka, glowing bibirnya

Usage Period : 1 week - 1 month

Purchase Point : Female Daily Studio

0

arimbiboo

25 - 29

Combination, Medium Light, Neutral

16 Sep 2024

arimbiboo recommends this product!

aku suka warnanya teksturnya cair. lumayan bibir kering kalau ga apply lipbalm dulu. dia wadahnya gampang keblebee karna transparan. tapi gatau kenapa shade ini di aku lama lama oksidasi jadi gelap. bukan oksidasi di bibir tapi waktu masih dalam wadah

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : Official Brand Store

0
Prev
Next
ic-chevron

SIMILAR PRODUCTS

Implora Cheek and Liptint 08 Waffle Crumble

be the first to review!

Cheek and Liptint

08 Waffle Crumble

Implora
Implora Cheek and Liptint 02 Cherry Bomb

3.9(144)

Cheek and Liptint

02 Cherry Bomb

Implora