5.0
1 users
Reviewed this
100% users
Recommended this
Filter |
Sort by:
newest
19 Aug 2020
auroragianina recommends this product!
Tertarik sama lip comfort oil ini sejak beberapa tahun yang lalu, dan akhirnya bisa cobain juga karena dia termasuk barang yang bagi saya agak susah dicari. Packagingnya simpel dan terkesan mewah, sponge aplikatornya besar dan berlekuk yang ternyata cukup nyaman dan menyesuaikan kontur bibir. Formulanya sendiri lebih kental dari lipgloss pada umumnya, dengan warna biru yang cantik. Ketika dioles ke bibir, langsung terasa sensasi dingin khas mint, yang bertahan kurang lebih 10 menit. Tidak terasa lengket atau greasy, dan yang paling penting adalah kelembapan yang diberikannya. Saya biasanya wajib menggunakan lip balm dan lip sleeping mask di malam hari, karena merasa bibir kering. Tapi setelah rutin pemakaian lip comfort oil ini, saya merasa bibir saya jauh lebih lembab dan tidak kering meskipun malam harinya tidak pakai lip balm dan lip sleeping mask.
Usage Period : 1 week - 1 month
Purchase Point : Shopee