Giorgio Armani Luminous Silk Foundation - Beauty Review

Giorgio Armani

Luminous Silk Foundation

Peche Pale 003

Rp. 838.581

4.4

42
18
4
2
0

66 users

Reviewed this

17% users

Recommended this

Description

MEMBER'S REVIEW#FakeFree and Authentic
Fake or paid reviews and violating accounts can be deleted / banned. Read our full Beauty Review Terms & Conditions here.

Filter |

Sort by:

newest

aulfrnsca

30 - 34

Oily, Light, Neutral

06 Oct 2022

aulfrnsca recommends this product!

Akhirnya punya juga foundation jagoan semua orang di muka bumi ini. Bener bener semua orang sepertinya jagoin foundation ini dan sekarang aku paham kenapa. Foundation ini ringan banget, coveragenya medium bisa di build jadi full kalau mau, bisa jadi sheer kalau mau, pokoknya consistency nya enak banget buat dimacem macemin. Mau pakai sponge brush jari semuanya tetep bagus. Foundation ini sekarang resmi jadi andalanku untuk acara penting. Btw, aku pakai shade 4,25 and it is a perfect match!

Usage Period : 1 week - 1 month

Purchase Point : Shopee

0

Anrswr

30 - 34

Dry, Medium Light, Warm

18 Jul 2021

Anrswr recommends this product!

Aku pake shade yang 06. Shade ini cocok buat yang light-medium skin with olive/yellow undertone. Kalo kalian yellow/olive undertone, mending beli yang shade ini deh. Aku udah coba shadenya di counter, menurutku ini yang paling kuning. Coveragenya medium ya menurutku. Hasilnya natural banget, pas awal make lebih ke satin finish ada glow-nya dikit gitu, semakin lama dipake semakin nyatu di kulit, makin bagus n makin glowy. Ciri khas complexion product high-end lah ya, makin lama dipake makin bagus, tapi harganya bikin nangis 🥲

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Official Brand Store

0

hanundyap

25 - 29

Dry, Light, Warm

02 Mar 2021

hanundyap recommends this product!

Salah satu foundation favorite aku, emang harganya mehong tapi worth to buy banget 💜 coveragenya light-medium dan finish nya flawless kayak kulit sehat natural gitu. Aku pake shade 4 cuma menurutku kurang cocok sama undertone kulit ku yang yellow/warm jadi kadang mix sama foundie MUFE ✨

Usage Period : 6 months - 1 year

Purchase Point : Official Brand Store

0

alyssadya

25 - 29

Combination, Medium, Warm

03 Feb 2021

alyssadya recommends this product!

ini bagus untuk dipakai untuk ke acara atau butuh foundie yang long-wear , karena dia pas awal finish nya agak matte, tapi semakin lama dipakai dia jadi ada glowy sheen natural tapi nggak ngorbanin coverage nya sama sekali <3 namun ya down side nya dari segi harga, mahal :(

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Gift

0

audrelyan

25 - 29

Combination, Medium Light, Neutral

29 Jan 2021

audrelyan recommends this product!

Ini cocok banget buat kulit kombinasi condong normal (secara oil production ya) karena emang dia natural coverage, jadi bukan buat tutupin PIH atau sejenisnya, tapi secata ketahanan, tanpa disetting dia di aku stay 4-5 jam, cukup lah kalau acara, dan bikin kulit keliatannya cerah with a sheen. FYi aku sebenernya shade 4 - all in all it’s a good foundation for a natural look, not for heavy duty for sure but it looks fantastic in photos!!!

Usage Period : 6 months - 1 year

Purchase Point : Official Brand Store

0

sofiana28

19 - 24

Dry, Light, Neutral

20 Jan 2021

sofiana28 doesn't recommend this product!

its a no-no for me. kalau kamu kulitnya “dry” sangat amat tidak direkomendasikan beli ini... jujur aku kemakan review influencer2 luar yg blg ini super bagus dan klaimnya bahwa hasilnya “dewy” dan ringan, nyatanya ga dewy sama sekali malah sematte itu dikulitku. udah coba buat make it work karena sayang bgt harganya mahal tp ttp ga ngaruh

Usage Period : 6 months - 1 year

Purchase Point : Gift

0

nice_ima

35 - 39

Dry, Medium Dark, Neutral

24 Oct 2020

nice_ima recommends this product!

Pros: GIORGIO ARMANI Luminous Silk Foundation ini teksturnya sempurna sekali, tidak liquid, melainkan seperti pasta yang sangat thick. Ketika diaplikasikan ke wajah, pigmentasi kulit muka saya menjadi sama rata warnanya dan menutup noda jerawat. Karena kulit saya kering, sebelum memakai foundation ini, saya menggunakan face oil terlebih dahulu. Cons: GIORGIO ARMANI Luminous Silk Foundation ini adalah produk high-end, sehingga harganya juga sangat fantastis, maka dari itu saya sarankan anda membeli di gerai official brand GIORGIO ARMANI dan jangan membeli melalui online shopping untuk memastikan anda mendapatkan produk yang original, Kemasan GIORGIO ARMANI Luminous Silk Foundation ini hitam dan sangat eksklusif dengan desain sangat simpel dan elegan. Bentuk botolnya juga mencerminkan desain khas GIORGIO ARMANI yaitu, lambang logo yang terpampang apik dan rapih di tutup botolnya. Ahh.. what a luxury foundation!

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Official Brand Store

0

mariadwis

30 - 34

Dry, Medium Light, Neutral

09 Jul 2020

mariadwis recommends this product!

I love it! kulitku dry, oily at T-zone, and acne prone. Ak pakai shade 4 agak kurang yellow dikit sbnrny, tp karena warna kulit ak ga rata jd masih bisa diakalin. Referensi shade nmr 4 dapet dari findation.com ak masukkan referensi borjouis healthy mix shade 52 vanilla yg pas bgt sm warna kulit, tp trnyt si nmr 4 ini agak lbh netral. Plus points: 1. Very very transfer proof!! I use mask all day karena tenaga medis, dan foundie ga luntur ke masker! Sebagai tenaga medis saat corona, bahagia itu sederhana bgt, bisa ttp cantik walo harus maskeran pake shield kayak kura2 ninja. 2. Minimize pores dan halus banget di kulit, hidung bahkan cling banget keliatannya. 3. You wil look absolutely radiant and flawless in pictures! (nah yg ini ak bahkan ga sadar karena pas ngaca tuh biasa aja, kaget pas liat foto diri sendiri pas difotoin) jadi kliatan kyk kulit artis. 4. Irit. Ak pake biasa 1 pump full buat semuka. Negative points: 1. Karena kulit ak kering, jd kadang harus extra exfoliate and prime and mosturize to get the best result. Compared to dewy foundie, GA lbh powdery jadi hati2 buat kulit kering dan dry patches. Hasil dewy itu baru terasa kalau sudah dipake 1 jam an setelah kulit berkeringat dikit misalnya. 2. Sheer to medium coverage. During bad days, semua bekas jerawat, jerawat baru, eyebags bakal terekspos semua (trust me im a doctor and my skin has gone through the worst: panas, AC nonstop, ga tidur). So if you need to look prime all day, everyday, every season, kayaknya harus cari full coverage. But overall: definitely bakal nabung dan beli lagi. If you have the budget, and a "natural look" kinda girl. This foundie is yours :)

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : beli dari luar negeri

0

rkinanti

30 - 34

Oily, Medium, Warm

01 May 2020

rkinanti recommends this product!

naaah kalo ini foundation favorite ku walopun combination to oily selama dipakein loose powder jadi bagus banget kayak berkali-kali muka gue dipuji sama temen nanya pake foundation apa karena dewy nya passs gitu loh walopun karena kalo lama perginya tu gue emang suka gatahan gabisa gapake kertas minyak kan karena oily gitu di T Zone tapi tetep awet dan pokoknya sebagus itu si di muka w loveeeee!

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : nitip orang pas ke luar negri

0

mooncookie

30 - 34

Oily, Medium Light, Neutral

22 Nov 2019

mooncookie recommends this product!

Suka banget sama foundie ini karena warnanya cocok buat kulit medium light olive gw (shade 6). Hasilnya bener luminous bikin muka kaya flawless juga pas difoto (dicampur dengan MUFE ultra HD stick foundie y365). Kalau buat ketahanan di kulit normal to oily gw sih itungannya lumayan banget. Setelah 6 jam di-blot aja sama dikasih powder dikit juga cakep lagi. Recommended buat formal event! Consnya cuma mahal dan suka langka di olshop hehe.

Usage Period : 1 month - 3 months

Purchase Point : Shopee

4
Prev
1
234567...
Next
ic-chevron