Viva Cosmetics Face Tonic - Beauty Review

Viva Cosmetics

Face Tonic

Green Tea

Rp. 5.950

4.1

1782
1078
428
207
123

3618 users

Reviewed this

94% users

Recommended this

Description

MEMBER'S REVIEW#FakeFree and Authentic
Fake or paid reviews and violating accounts can be deleted / banned. Read our full Beauty Review Terms & Conditions here.

Filter |

Sort by:

newest

AnggitaDewi98

25 - 29

Combination, Light, Warm

26 Dec 2025

AnggitaDewi98 recommends this product!

Awalnya saya ragu, apa iya toner seharga kurang dari 10 ribu rupiah bisa membantu jerawat saya? Tapi karena kulit sedang meradang dan berminyak parah, saya memutuskan mencoba varian Green Tea yang memang khusus untuk kulit berjerawat.

Kesan Pertama:
Botolnya sangat simpel. Begitu dibuka, aroma teh hijaunya cukup kuat dan segar, khas produk lawas namun menenangkan. Teksturnya benar-benar cair seperti air, berwarna bening sedikit kehijauan

Pengalaman Selama Pemakaian
Saya menggunakannya setelah membersihkan wajah dengan milk cleanser dan sabun cuci muka.
Sensasi Dingin: Saat diusapkan dengan kapas, ada sensasi dingin yang instan. Ini sangat membantu menenangkan jerawat yang sedang merah dan terasa "cekot-cekot".
Efek Meringkas Pori: Saya merasa kulit jadi lebih kesat tapi tidak kering tertarik. Produk ini efektif mengangkat sisa kotoran yang masih tertinggal dan membantu meringkas pori-pori saya yang besar.
Kontrol Minyak: Di kulit saya yang sangat berminyak, toner ini cukup membantu menahan minyak berlebih di area T-zone selama beberapa jam.

Hasil Jujur pada Jerawat
Jerawat Aktif: Jangan berharap jerawat langsung hilang dalam semalam. Namun, kandungan Tea Tree Oil dan ekstrak teh hijau di dalamnya membantu jerawat jadi lebih cepat kering dan tidak makin meradang.
Bruntusan: Untuk bruntusan kecil, saya sering melakukan teknik CSM (mengompres bagian yang beruntusan dengan kapas yang sudah dibasahi toner ini selama 5 menit). Hasilnya, kulit jadi lebih tenang dan tekstur beruntusan perlahan menghalus.
Keamanan: Serum ini tidak mengandung alkohol, jadi bagi saya yang kulitnya sensitif, tidak ada rasa perih berlebihan atau iritasi merah setelah pemakaian.

Kesimpulan Akhir
Menurut saya, Viva Face Tonic Green Tea adalah produk "penyelamat" dasar yang sangat bagus bagi pejuang jerawat dengan budget terbatas.
Kelebihan: Harga sangat murah, menyegarkan, mengandung antioksidan, dan efektif mengontrol minyak serta menenangkan peradangan jerawat.
Kekurangan: Aromanya mungkin terlalu kuat bagi sebagian orang, dan hasilnya butuh kesabaran (tidak instan).
Saran penggunaan: Gunakan secara rutin pagi dan malam setelah cuci muka agar pH kulit tetap seimbang dan jerawat tidak mudah balik lagi.

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Shopee

0

Julieyy

19 - 24

Oily, Light, Neutral

20 Dec 2025

Julieyy recommends this product!

Brand kecintaan sejak jaman sekolah, harga murah meriah tapi bisa menghempaskan dan membersihkan makeup dengan bersih dan kinclong haha suka banget sama produk ini karena bantu aku sembuh dari jerawat tahunan, pokoknya luvvv bgttt pakai produk viva 🤍

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Lazada

0

Aisyahwang

19 - 24

Oily, Medium Light, Warm

06 Dec 2025

Aisyahwang recommends this product!

Produkini yang bagus untuk menyamarkan bekas luka, cara pakenya tinggal dituang ke kapas terus digosok2 ke bekas luka ditangan/kak, gak perih dikulit. Harganya oke bgt cuma 6-12k gak bikin kantong bolong, kalo mau dipake diwajah pastiin kulitnya type normal karena mantul di tipe kulit normal skin aja

Usage Period : 3 months - 6 months

Purchase Point : Super Indo

0

salmantata123

19 - 24

,19 - 24

05 Dec 2025

salmantata123 recommends this product!



Aku udah pakai Viva Cosmetics Face Tonic varian Lemon selama dua minggu setiap pagi setelah milk cleanser, cocok banget buat kulit berminyakku yang gampang jerawat di iklim tropis ini. Tuang ke kapas dan usap wajah, langsung terasa segar dingin ala cooling effect, pori-pori keringatan mengecil, sisa kotoran hilang tanpa bikin ketat berlebih—kulit jadi lembap dan cerah alami seharian. Ekstrak lemon dan tea tree-nya calming, jerawat merah reda cepat tanpa tambah bruntusan, plus aroma citrusnya bikin mood fresh sebelum makeup.

Jujur, minusnya ada alkohol yang bikin perih sedikit kalau kulit lagi sensitif atau breakout parah, jadi hati-hati ya. Tapi harganya cuma 10ribuan, murah meriah dan efektif buat daily toner lokal—repurchase pasti!

Usage Period : 6 months - 1 year

Purchase Point : XBeauty by Female Daily

0

elandra

19 - 24

Combination, Medium, Neutral

04 Dec 2025

elandra recommends this product!

awalnya dikasih tau ibu sama temen buat pake ini buat coba awal dan bahan alami skincare zaman dulu bgt katanyaa tapi hasilnya GONG bagus , memang aga lama tapi dia keliatan kok bedanya ada hasilnya asal sabar dan harus repurchase ajaa jangan takut

Usage Period : 1 week - 1 month

Purchase Point : AEON

0

gitagust

25 - 29

Combination, Medium Light, Neutral

04 Dec 2025

gitagust recommends this product!

Toner yang paling aku sukaa, selalu aku repurchase! harganya terjangkau tapi kualitasnya mantap betul! jerawat-jerawat nakal langsung hempas kalo pake ini. Cobain ini awalnya rekomendasi temen, dan ga nyangka cocok bgt di kulit aku! love viva <3

Usage Period : 3 months - 6 months

Purchase Point : Shopee

0

GitaAgustina20

25 - 29

Oily, Medium Light, Neutral

03 Dec 2025

GitaAgustina20 recommends this product!

Toner yang paling aku sukaa, selalu aku repurchase! harganya terjangkau tapi kualitasnya mantap betul! jerawat-jerawat nakal langsung hempas kalo pake ini. Cobain ini awalnya rekomendasi temen, dan ga nyangka cocok bgt di kulit aku! love viva <3

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Shopee

0

putri_hardini

30 - 34

Normal, Medium, Neutral

02 Dec 2025

putri_hardini recommends this product!

Ini bagus banget , kalau muka lagi breakout jerawat lagi nongol tinggal bersihin pakai susu pembersihnya terus pakai toner ini mantul banget kulit muka besok paginya kaya tenang banget.ini produk murah tapi work banget dikulitku......

Usage Period : More than 1 year

Purchase Point : Super Indo

0

eca_canss

19 - 24

Oily, Medium Light, Neutral

15 Nov 2025

eca_canss recommends this product!

Selalu repurchase! Toner ini adalah bukti kalau produk bagus nggak harus mahal. Setelah membersihkan wajah, saya selalu pakai ini untuk mengangkat sisa kotoran bandel yang terangkat facial wash. Hasilnya, kapas jadi kotor! Ini membuktikan membersihkan secara tuntas. The best budget toner!

Usage Period : 1 week - 1 month

Purchase Point : Alfa Midi

0

septicatiara

19 - 24

Dry, Medium, Warm

15 Sep 2025

septicatiara recommends this product!

Face Tonic dari Viva ini aku pake setelah milk cleanser. Teksturnya cair dan cepet meresap di muka. Setelah make ini, kulit muka cukup lembap dan berasa seger. Untuk harganya sangat ramah di kantong. Untuk wanginya sendiri khas Viva dan masih aman di hidung. Untuk yg lagi berjerawat, bisa kompres juga pake toner ini. Waktu itu aku jg pake buat kompres dahi yg lagi bruntusan biar sedikit calm dan cepet kering.

Aku make ini gak terlalu lama sih karena semenjak ganti ke produk skincare non alkohol, mulai ninggalin produk viva. But, buat pemula atau kaum low budget ini bisa jadi opsi skincare.

Usage Period : 1 week - 1 month

Purchase Point : Traditional Market

0
Prev
Next
ic-chevron