ThankScrub Mother Earth - Beauty Review

ThankScrub

Mother Earth

Rp. 80.000

4.0

0
1
0
0
0

1 users

Reviewed this

0% users

Recommended this

Description

MEMBER'S REVIEW#FakeFree and Authentic
Fake or paid reviews and violating accounts can be deleted / banned. Read our full Beauty Review Terms & Conditions here.

Filter |

Sort by:

newest

wind1403

40 - 44

Dry, Medium Light, Cool

20 Aug 2015

ThankScrub Mother Earth atau biasa disebut ThanksMom!
Seperti kebaikan ibu, ThanksMom membuat kulit menjadi lebih cerah, membuat warna kulit merata, mengurangi iritasi di kulit, ketika ThanksMom menemukan jerawat dia akan membuat jerawat yang bandel itu pergi dari kulit kamu. Ketika kamu memutar-mutarkan bulir scrub ThanksMom ke kulit, ThanksMom memasukkan banyak antioksidan kedalam kulitmu, jadi ketika banyak radikal bebas yang memiliki niat jahat dengan kulit mu, ThanksMom akan melindungi kulitmu, sepanjang hari! ThanksMom!

Main Ingredients:
- Fresh coffee ~ mengurangi kulit bersisik, eksim, strechmark, kulit kering, bau badan, dan mempercepat regenerasi kulit.
- Japanese rice ~ piteranya mengenyalkan kulit, mencegah keriput, membuat kulit cerah.
- Organic clay ~ membantu kulit menyerap kandungan coffee dan pitera.


How to use:
1. Ambil 2 sendok makan scrub.
2. Campurkan setengah cangkir air panas.
3. Aduk sampai tercampur.
4. Oleskan ke badan kemudian gosok memutar.
5. Diamkan 5-10 menit.
6. Bilas dengan air.

Setelah di campur air, bulir scrubnya sangat kecil, jadi tidak menyakiti kulit ketika kita gosok, wanginya juga green tea banget, enak deh wanginya, sayang sewaktu saya cicip (ya, saya cicip sedikit bubuknya karena saya penasaran XD) rasanya pahit hihihiii.


Biasanya saya memiliki 2 macam scrub, scrub wajah dan scrub badan. Tetapi saya tidak perlu 2 macam scrub lagi setelah memiliki scrub ini, dan biasanya setelah menggunakan scrub maka saya akan menggunakan sabun. Saya tahu kebiasaan saya ini salah, karena akan membuat kulit saya semakin kering tapi saya tidak tahan dengan sensasi licin atau halus yang berlebihan setelah menggunakan scrub.

Tapi saat saya menggunakan scrub ini, rasanya PAS. Saya bahkan berani tidak menggunakan sabun setelah scrub karena scrub ini tidak meninggalkan sensasi licin atau mulus yang berlebihan. Saya saya mandi di pagi hari berikutnya, kulit saya masih terasa halus dan lembab seperti terakhir kali saya menggunakan scrub ini.

Setelah kering biasanya saya akan menggosok mereka dengan lembut dengan gerakan memutar dan beberapa sel kulit mati akan terlihat luruh saat membilas. Kulit saya menjadi super lembut. Walaupun untuk klaim meratakan warna kulit belum saya rasakan secara signifikan.

0